Minggu, 17 Mei 2015

Pengendalian Hama Tikus Terpadu

Oleh : Nadhifa Husna



Apa Pengendalian Tikus itu ?
Pengendalian tikus pada dasarnya adalah upaya menekan tingkat populasi tikus menjadi serendah mungkin melalui metode dan teknologi pengendalian, sehingga secara ekonomi keberadaan tikus di lahan pertanian tidak merugikan secara nyata. 

Apa Pengendalian Hama Tikus Terpadu (PHTT) itu ?
Pengendalian hama tikus terpadu (PHTT) yaitu pengendalian tikus yang didasarkan pada pemahaman ekologi tikus, dilakukan secara dini, intensif dan berkelanjutan dengan memanfaatkan teknologi pengendalian yang sesuai dan tepat waktu. Pelaksanaan pengendalian dilakukan oleh petani secara bersama-sama (berkelompok) dan terkoordinir dengan cakupan sasaran pengendalian dalam skala luas.

Bagaimana Strategi Pengendalian Hama Tikus Sawah itu ?
Strategi pengendalian hama tikus sawah terutama harus dilakukan pada saat populasi tikus masih rendah dan mudah pelaksanaannya yaitu pada periode awal tanam, dengan sasaran menurunkan populasi tikus betina dewasa sebelum terjadi perkembangbiakan. Membunuh satu ekor tikus dewasa pada awal tanam, setara dengan membunuh 80 ekor tikus setelah terjadi perkembangbiakan pada saat setelah panen.


Apa Kunci Sukses Pengendalian Hama Tikus itu ?
Kunci sukses pengendalian hama tikus terpadu adalah adanya partisipasi semua petani dan dilakukan secara berkelanjutan serta terkoordinir dengan baik. Pengendalian tikus sawah yang dilaksanakan secara sendiri-sendiri tidak akan mendapatkan hasil yang efektif. Hal tersebut disebabkan oleh mobilitas dari tikus sawah yang tinggi, sehingga daerah yang telah dikendalikan akan segera terisi lagi oleh tikus sawah yang berasal dari daerah sekitarnya (ekologi kompensasi). Beberapa teknik yang dapat dilaksanakan meliputi : a) Tanam dan Panen Serempak, b) Pengaturan Pola Tanam, c) Pengaturan Jarak Tanam/Tata Tanam Legowo, d) Pembersihan gulma, semak, tempat bersarang dan habitat tikus sawah dan e) Pengemposan massal (Fumigasi).

 Reference :
Mareja, Hesdianto Eko. 2012.  Mengenal Tikus Sawah : Hama Tanaman Padi Sawah. BP3K Suka Bumi.
Sumber gambar : Dokumentasi pribadi (2015)
@ Kelompok Tani "SIDO MAKMUR I" Desa Turunrejo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar